Penilaian Sumatif Akhir Tahun (PSAT) SMP Islam Taufiqurrahman Depok atau SMP Tofan Tahun Pelajaran 2023-2024 berlangsung dari tanggal 10-15 Juni 2024 secara online dan tempat menjawab soal di Kelas tes SMP Islam Taufiqurrahman sesuai dengan denah tempat duduk yang ditentukan panitia. Untuk melihat username & password masuk atau login ke elearning dari Kartu Peserta PSAT masing-masing peserta. Username & password tidak ada yang sama antara peserta satu dengan yang lainnya, password peserta dapat diubah atau diganti di dalam elearning melalui profile peserta.
Peserta mengerjakan atau menjawab soal di ruang tes dengan media handphone atau pc atau komputer diawasi oleh satu pengawas. Pengawas bertugas mengawasi jalannya penilaian sumatif akhir tahun, membacakan tata tertib peserta, mengabsen peserta PSAT, membuat berita acara pelaksanaan. Pengawas ruang dapat memberikan izin keluar kelas bagi peserta yang ingin keluar ruang tes untuk keperluan tertentu, diantaranya menemui koordinatar / panitia jika terkendala dengan aplikasi atau terkendala teknis lainnya.
Peserta yang terkendala dengan paket data / data sinyal kurang bagus, atau peserta yang Handphonenya lowbat lupa mengisi charge dengan penuh, atau peserta yang jelas handphonenya rusak, maka peserta harus minta izin pengawas ruang untuk mengerjakan di ruang labkom. Ruang labkom menyediakan charge, menyediakan power, menyediakan PC, menyediakan internet / Wifi dengan jaringan LAN (Local Area Network) menggunakan jaringan microtik. Di ruang labkom ada panitia yang siap melayani peserta untuk keperluan tersebut serta keperluan lain yang berhubungan dengan pelaksanaan PSAT seperti kartu peserta hilang.
Ruang Penilaian Sumatif Akhir Tahun (PSAT) yang diikuti oleh peserta dari kelas 71, kelas 72, kelas 73, kelas 81, kelas 82, dan kelas 83 berjumlah 6 ruang ditambah 1 ruang pengawas, dan 1 ruang panitia serta ruang labkom sebagai kegiatan administrasi. Setiap ruang tes diawasi oleh satu pengawas. Ruang tes berisi peserta dari kelas 7-8 yang mana tempat duduk peserta dicampur, artinya setiap ruang kelas berisi peserta dari kelas 7 dicampur dengan kelas 8, tujuannya agar kelas 7 dan kelas 8 dapat saling beradabtasi, saling berkomunikasi dalam keluarga besar SMP Islam Taufiqurrahman.
Pelaksanaan PSAT 2024 yang diawasi oleh pengawas ruang yang berbeda setiap ruang, juga dimonitoring oleh pengawas pembina dari Dinas Pendidikan Kota Depok yang merupakan pengawas SMP Islam Taufiqurrahman yaitu Dra. Muslihah, M.Pd.I Ketika pengawas pembina memerikasa dan mengecek program PSAT SMP Islam Taufiqurrahman, ketua panitia mendampingi untuk keperluan administrasi program, proposal, dan lainnya. Lembar monitoring yang diisi oleh SMP Islam Taufiqurrahman yang telah disiapkan oleh sekretaris panita dinilai dan selanjutnya dijilid untuk keperluan lainnya dikemudian hari.
Pengawas Pembina SMP Islam Taufiqurrahman Depok sedang memeriksa program kerja pelaksanaan Penilaian Sumatif Akhir Tahun (PSAT) dan memonitoring jalannya pelaksanaan PSAT di SMP Islam Taufiqurrahman Depok yang berlangsung dari tanggal 10-15 Juni 2024 secara online menggunakan elearning bertempat di ruang kelas/ruang tes SMP Islam Taufiqurrahman. Pengawas memonitoring dari ruang kelas/ruang tes, ruang pengawas, dan ruang panitia.
Elearning yang digunakan untuk menjawab soal untuk kelas 7 dan kelas 8 berbeda, elearning kelas 7 menggunakan website https://smp-taufiqurrahman2.com selanjutnya klik elearning dan elearning yang digunakan untuk kelas 8 menggunakan website https://smp-taufiqurrahman1.com selanjutnya klik elearning. Atau dapat menggunakan link, kelas VII (tujuh) menggunakan elearning https://smp-taufiqurrahman2.com/elearning-1 sedangkan kelas VIII (delapan) menggunakan elearning elearning.smp-taufiqurrahman1.com
Berikut ini Rencana kegiatan setelah pelaksanaan Penilaian Sumatif Akhir Tahun (PSAT) SMP Islam Taufiqurrahman yang telah dirancang SMP Islam Taufiqurrahman untuk keperluan penginputan nilai ke erapor, rapat kenaikan kelas, dan rencana pembagian rapor untuk kelas 7 dan kelas 8. Kegiatan yang direncanakan tersebut dapat diprogramkan untuk keperluan guru, orangtua siswa / wali murid, dan siswa selaku peserta PSAT dalam pengambilan rapor.
- Kamis-Jumat,20-21 Juni 2024 Input nilai oleh guru mapel semua guru
- Senin-Selasa Tanggal 24-25 Juni 2024 penyelesaian dan print rapor oleh wali kls 7 dan 8
- Tanggal 26 Juni 2024 Rapat Kenaikan Kelas oleh Kepsek beserta Dewan Guru dan Staff
- Tanggal 28 Juni Pembagian Rapor kls 7 dan Kelas 8 oleh wali kelas dengan orangtua/wali murid, serta pembagian rapor Kelas 9